Akun Lakuemas

Kami menyediakan FAQ bagi kamu yang ingin tahu Layanan di Lakuemas mulai dari siapa kami, bagaimana cara mendaftar dan verifikasi serta detail untuk setiap transaksi

Apakah Lakuemas memiliki biaya admin bulanan?    
Lakuemas tidak memiliki biaya admin bulanan ya.
Data apa saja yang diperlukan untuk verifikasi?    

Untuk melakukan verifikasi, silakan login terlebih dahulu ke dalam aplikasi. Setelah itu pilih menu profile. Kemudian lakukan hal berikut:

  • Data KTP, silahkan masukan tanggal lahir, nomor KTP dan foto KTP.
  • Data rekening bank (nama pemilik harus sama dengan KTP), silakan pilih nama bank, masukan nomor rekening, dan masukan nama pemilik rekening.

Setelah itu kamu tinggal menunggu proses verifikasi oleh sistem kami maksimal 2x24 jam hari kerja (tidak termasuk Sabtu, Minggu, dan Libur Nasional).

Kenapa perlu verifikasi?    

Verifikasi data diperlukan untuk meningkatkan keamanan akun kamu serta mencegah penyalahgunaan akun dan kejahatan elektronik.

Saya sudah registrasi tapi tidak terima OTP?    

Wah, mohon maaf atas kendalanya. Sebelumnya pastikan No Handphone masih aktif dan terdaftar di provider Indonesia. Selain itu, jangan lupa pastikan handphone anda memiliki jaringan yang kuat.

Kenapa verifikasi saya selalu ditolak?    

Proses verifikasi gagal kemungkinan karena alasan berikut:

  • KTP Sudah digunakan (Verifikasi KTP)
  • Foto KTP kurang jelas (Verifikasi KTP)
  • Data yang diajukan tidak sesuai dengan KTP (Verifikasi KTP)
  • Foto yang dilampirkan bukan foto KTP (Verifikasi KTP)
  • Nama Rekening tidak sesuai dengan nama KTP (Verifikasi Data Bank)
Silahkan pastikan hal-hal diatas dan lakukan verifikasi kembali.
Keamanan data dan kerahasiaan    
  • Jangan Sembarangan Memberikan Informasi Pribadi
  • Jangan pernah sembarangan memberikan informasi pribadi kepada siapapun di luar situs Laku Emas. Data pribadi yang dimaksud antara lain adalah informasi pribadi, sandi (password), KTP, dll.

  • Jangan Berkomentar Sembarangan
  • Jangan pernah mempublikasikan data pribadi Anda di kolom komentar media sosial manapun agar tetap aman

  • Jaga Kerahasian OTP
  • Jangan memberikan kode OTP yang masuk melalui SMS kepada siapapun termasuk pihak-pihak yang mengatasnamakan diri sebagai Laku Emas.

  • Waspada Terhadap Akun Sosial Media Palsu
  • Hati-hati terhadap segala informasi yang diberikan oleh akun palsu yang mengatasnamakan diri sebagai Laku Emas. Berikut akun resmi media sosial Laku Emas yang terverifikasi :
    Instagram Laku Emas (@lakuemas)
    Facebook Laku Emas (facebook.com/lakuemas)

  • Waspada Terhadap Link Yang Mencurigakan
  • Website resmi Laku Emas hanya bisa diakses pada domain www.lakuemas.com Mohon hati-hati apabila Anda menerima pesan atau informasi dari seseorang untuk mengakses/mengklik link tertentu di luar

Pertanyaanmu belum terjawab?